Proyek Akhir

Artikel Identifikasi Masalah Rancang Bangun Aplikasi Penggajian Karyawan Berdasarkan Uang Perjalanan Dinas Pada PT DBL Indonesia – Part 2

 

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Kali ini saya akan membahas tentang alur sistem penggajian berdasar uang perjalanan dinas pad PT DBL Indonesia yang akan dijelaskan dalam alur berbentuk Document Flow, sebagai berikut:

A. JUDUL
RANCANG BANGUN APLIKASI PENGGAJIAN KARYAWAN BERDASARKAN UANG PERJALANAN DINAS PADA PT DBL INDONESIA

B. Analisis Sistem sedang berjalan

Human Resource Development pada perusahaan PT DBL Indonesia merupakan salah satu bagian atau divisi yang khusus menangani
masalah penggajian karyawan, terutama pada penggajian yang berdasarkan kegiatan perjalanan dinas karyawan.
sistem pengoahan data yang gunakan saat ini masih belum tersistem dengan baik. berasarkan pernyataan dari salah satu staff HRD,
proses pengelolaan maupun perhitungan uang gaji masih memanfaatkan sistem manual menggunakan msexcel, sehingga proses perhitungan
akan memanfaatkan waktu lama dan rumit. Pada tahapan analisis sistem dibuat document flow sebagai berikut :

doc gaji

Pada Document Flow diatas dijelaskan bahwa, karyawan yang telah mengisi form administrasi perjalanan dinas dan telah mendapat persetujuan
dari kepala divisi selanjutnya menyerahkan form tersebut kepada Admin HRD. Selajutnya data dari form tersebut dicatat menggunakan, Microsoft Excel
yang kemudian dianjutkan perhitungan uang perjalanan dinas yang akan diterima karyawan dengan mencocokan data perdin karyawan, form perdin
yang telah terkonfirmasi, dan data kategori uang perdin. setelah mendapat nominal uang perjalanan dinas karyawan, selanjutnya data tersebut
diserahkan pada Manajer dalam bentuk hardcopy untuk dilakukan konformasi data apakah data tersebut disetujui. jika tidak setuju maka data tersebut
akan dikembalikan kepada HRD untuk dilakukan pemerikasaan data lagi, baik nominal maupun data perjalanan dinas karyawan. jika disetujui maka,
manajer akan mempersiapkan uang perjalanan dinas karyawan, yang berikutnya uang tersebut ditransfer via Online Banking kepada karyawan. Data uang
perjalan dinas tersebut maka akan di jadikan satu dengan data yang akan dilihat detilnya pada slip gaji karyawan.

Sekian, penjelasan diatas adalah pembahasan dari Document Flow yang membahas tentang alur penggajian karyawan berdasarkan uang perjalan dinas pada PT DBL Indonesia.
Demikian mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penulisan dan penjabaran pada alur yang terkait. Kritik dan saran selalu diterima. Terima Kasih.


Ditulis oleh Ulfa Noor Aisya
Email : ulfana96@gmail.com
DIII Manajemen Informatika (http://www.mi.stikom.edu)

Dosen Pembimbing : Titik Lusiani, M.Kom., OCP.
http://blog.stikom.edu/lusiani
http://titiklusiani.wordpress.com
http://www.stikom.edu

Leave a comment